EFEKTIVITAS PENDEKATAN TPACK DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN SISWA TENTANG SEJARAH PERADABAN ISLAM: ANALISIS KUALITAS PEMBELAJARAN BERBASIS TEKNOLOGI PADA SISWA KELAS VI DI SD NEGERI 010 SAMARINDA SEBERANG
Kata Kunci:
Penelitian Kuantitatif, Pendekatan TPACK, Sejarah Peradaban IslamAbstrak
Sejarah Peradaban Islam merupakan suatu ilmu pengetahuan yang merujuk pada perkembangan sosial, politik, ekonomi, budaya, dan keagamaan yang terjadi di dunia Islam sejakawal masa Islam hingga saat ini. Salah satu pendekatan yang dapat digunakan dalam pengajaran Sejarah Peradaban Islam adalah melalui metode TPACK ( Tekhnologi Pedagogi Konten Knowledge). Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi efektivitas pendekatan TPACK dalam meningkatkan pemahaman siswa tentang sejarah peradaban Islam pada siswa kelas VI di SD Negeri 010 Samarinda Seberang. Pendekatan TPACK mengintegrasikan tiga komponen utama: pengetahuan konten, pengetahuan pedagogi, dan pengetahuan teknologi, yang diharapkan dapat meningkatkan pengalaman belajar siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah kuasi-eksperimen dengan melibatkan dua kelompok siswa, yaitu kelompok eksperimen yang menggunakan pendekatan TPACK dan kelompok kontrol yang menggunakan metode konvensional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa yang diajarkan dengan pendekatan TPACK menunjukkan peningkatan signifikan dalam pemahaman mereka tentang sejarah peradaban Islam dibandingkan dengan kelompok kontrol. Selain itu, observasi juga mencatat bahwa siswa lebih aktif dan antusias dalam proses belajar. Temuan ini menyarankan bahwa implementasi pendekatan TPACK dapat menjadi strategi yang efektif dalam pembelajaran sejarah, khususnya dalam konteks materi yang kompleks seperti peradaban Islam. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan bagi pendidik dalam merancang pembelajaran yang lebih inovatif dan efektif.
The History of Islamic Civilization is a science that refers to the social, political, economic, cultural, and religious developments that occurred in the Islamic world from the beginning of the Islamic period to the present. One of the approaches that can be used in teaching the History of Islamic Civilization is through the TPACK (Technological Pedagogy Content Knowledge) method. This study aims to explore the effectiveness of the TPACK approach in improving students' understanding of the history of Islamic civilization in grade VI students at SD Negeri 010 Samarinda Seberang. The TPACK approach integrates three main components: content knowledge, pedagogical knowledge, and technological knowledge, which are expected to enhance students' learning experience. The research method used was a quasi-experiment involving two groups of students, namely the experimental group using the TPACK approach and the control group using conventional methods. The results showed that students taught with the TPACK approach showed significant improvement in their understanding of the history of Islamic civilization compared to the control group. In addition, observations also noted that students were more active and enthusiastic in the learning process. The findings suggest that the implementation of the TPACK approach can be an effective strategy in history learning, particularly in the context of complex material such as Islamic civilization. This research is expected to be a reference for.