STRATEGI PEMBELAJARAN INKUIRI DALAM PEMBELAJARAN PAI
Kata Kunci:
Strategi Inkuiri, Pembelajaran Berbasis Inkuiri, Pendidikan Agama Islam (PAI)Abstrak
Strategi menjadi sesuatu yang penting untuk diterapkan dalam pembelajaran agama islam. Hal ini dimaksudkan untuk mencapai tujuan yang ditetapkan oleh pendidik dalam melaksanakan pembelajaran, serta menjadikan peserta didik lebih aktif. Oleh karena itu, strategi ini menjadi upaya yang tepat untuk menjadikan pembelajaran PAI dapat mencapai tujuan yang telah ditetapkan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kepustakaan (library research) dengan tujuan untuk mengumpulkan data untuk dianalisis secara sistematis. Data yang penulis analisis dikaitakan dengan pembelajaran PAI untuk menemukan sesuatu yang baru dalam dunia pendidikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi dari strategi inkuiri dalam pembelajaran PAI. Selain itu, penelitian ini bertujuan untuk mengakaji mengenai teori yang digunakan dalam pembelajaran inkuiri yang diterapkan pada mata pelajaran PAI. Dari penelitian yang dilakukan, menghasilkan beberapa penjelasan mengenai implementasi dari strategi inkuiri, diantaranya; 1). Strategi pembelajaran berbasis inkuiri menekankan pada proses berpikir kritis dan analitis yang sama pentingnya dengan proses pembelajaran dan hasil belajar; 2). Strategi inkuiri menekankan pada aktivitas siswa secara maksimal untuk mencari dan menemukan; 3). SPI adalah strategi pembelajaran yang menekankan pada pengembangan tiga tujuan pembelajaran, yaitu kognitif, afektif, dan psikomotorik secara seimbang. Melalui penelitian ini diharapkan menjadi bahan literasi untuk para pembaca agar bisa menerapkan strategi ini secara maksimal.